Nasionalisme adalah salah satu hal penting dalam membangun identitas bangsa dan negara. Bagi pemuda, nasionalisme adalah benteng penting dalam menjaga pemuda agar tak gampang terpengaruh ajaran ekstrem. Menyadari hal itu, Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas PGRI Semarang menyelenggarakan Talkshow Kebangsaan, bertema “Karakter Budaya Bangsa Sebagai Penguat Rasa Nasionalisme Pemuda” yang diselenggarakan di Balairung (19/11). Acara ini menghadirkan dua pembicara, Sosiawan Leak (budayawan) dan kyai Budi Hardjono (budayawan Islam). Acara ini menampilkan pembacaan puisi oleh Sosiawan Leak bertema nasionalisme. Sedangkan Kyai Budi lebih menyoroti bagaimana sebaiknya kita menyikapi nasionalisme dengan pendekatan budaya. Dalam acara ini juga digelar Tari Sufi.
- 21 Nov
- 2018