Setelah menempuh waktu studi dan menyelesaikan seluruh persyaratan, perjuangan mahasiswa akhirnya berbuah manis. Sebanyak 899 mahasiswa Universitas PGRI Semarang mengikuti Upacara Wisuda ke-71.
Dibagi dalam dua sesi, acara wisuda tersebut berlangsung secara langsung dihadiri oleh para orang tua mahasiswa, 14 Mei 2022, di Gedung Balairung.
“Jumlah wisudawan dalam Wisuda ke-71 Universitas PGRI Semarang ini adalah 899 lulusan, terdiri atas 326 orang (36%) wisudawan, dan 573 orang (64%) wisudawati,” terang Wakil Rektor 1 Bidang Akademik, Dr.Sri Suciati, M.Hum.
Suci menambahkan, para wisudawan merupakan lulusan dari Program Pascasarjana S2, lima (5) program studi, program sarjana S1, dua puluh satu (21) program studi dari tujuh (7) fakultas.
“Sampai dengan Wisuda ke-71 Universitas PGRI Semarang telah berhasil meluluskan Magister Pendidikan, Sarjana Pendidikan, Ahli Muda Pendidikan dan Ahli Madya sejumlah 52.769 orang,” tambah Suci.
Setelah dua tahun lamanya wisuda digelar secara “blended” daring dan luring, kali ini wisuda bisa berlangsung normal. Tergambar kebahagiaan dan kebanggaan di wajah para wisudawan. Mereka kini siap menghadapi duni yang lebih menantang, dunia kerja dan dunia usaha tempat mereka mengaplikasikan ilmu dan pengalaman mereka.