Helatan Festival Rebana se-Jateng yang diselenggarakan oleh Universitas PGRI Semarang berlangsung meriah dan ketat. Ada 11 grup rebana di wilayah Jawa Tengah yang akhirnya lolos masuk final yang diselenggarakan di Gedung Balairung UPGRIS, 26 Juni 2022.
“Persaingan sedemikian ketat, tetapi juri harus menentukan juaranya,” ucap Ustaz H. Rokhani, Juri 1 festival dalam pidato putusan juara. Menurutnya, para peserta bersaing ketat lantaran masing-masing sanggup menunjukan kualitas musik dan harmonisasi komposisinya.
Bersama Juri 2, Ustaz Rizal Rahman A. dan Juri 3, Gus Zaina Haq, putusan akhirnya disepakati. Grup rebana Zidni Ilma dari Pati tampil sebagai Juara 1, dengan raihan poin 89. Mereka berhak mendapat uang tunai sebesar Rp5.000.000.
Sementara itu, di peringkat kedua diraih oleh grup rebana Irsyadul Galby dari Kendal dengan poin 88, dan berhak meraih hadiah Rp4.000.000. Selisih lima poin, peringkat ketiga akhirnya diraih oleh grup rebana El Lathief dari Grobogan, dengan poin 83, dan berhak meraih Rp3.000.000.
Sebaran peserta festival ini pun beragam, dan cukup mewakili wilayah di Jateng. Para peserta itu berasal dari Pekalongan, Grobogan, Pati, Semarang, Kendal, Rembang, dan Tegal.