Mini, Mina, Vika Juara 1 Inobel Tingkat Nasional  2019

Universitas PGRI Yogyakarta selenggarakan Lomba Inovasi Media Pembelajaran Tingkat Perguruan Tinggi Nasional Tahun 2019,Selasa (17/12). Acara berlangsung di  gedung auditorium Universitas PGRI Yogyakarta. Kegiatan tersebut dilaksanakan setiap tahun sekali dan diikuti mahasiswa program studi Pendidikan Matematika di Indonesia. Lomba tersebut  diikuti sepuluh tim dari perguruan tinggi Se Indonesia. Seluruh peserta harus mengikuti proses seleksi hingga tahap final. Media yang dibuat oleh peserta pada saat dilombakan memiliki keunggulan masing-masing. Sehingga terjadi persaingan yang sangat ketat. Diantara peserta yang mengikuti dari Universitas Muhammadiyah Surakarta, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas PGRI Semarang, serta Universitas Ahmad Dahlan.

Juara satu pada Lomba Inovasi Media Pembelajaran (Inobel) diraih oleh Mina Tika Selviana, Mini Tika Selviana , serta Vina Dyah Miswati. Ketiganya merupakan Srikandi Program Studi Pendidikan Matematika Universitas PGRI Semarang. Proses mereka sangat luar biasa di Fakultas Pendidikan Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi (FPMIPATI) UPGRIS.

Ketiga mahasiswa UPGRIS sukses juara 1 berkat Wawe Android Package Kit. “Keunggulan dari karya tersebut terdapat animasi interaktif dalam satu aplikasi kuis dan game matematika. Keunggulan lain sebagai media pendamping guru saat mengajar, lebih efisien waktu, dapat digunakan dengan akses online maupun offline, lebih asik dan mudah dipahami,”imbuh Mina.

Dekan FPMIPATI UPGRIS Nur Khoiri SPd MT MPd bangga dengan keberhasilan para mahasiswa Pendidikan Matematika yang menjadi juara satu Inobel 2019. “Dukungan dari lembaga serta dosen yang berkualitas serta berkompeten mengahasilkan mahasiswa yang unggul. Bukan hanya kali ini mahasiswa FPMIPATI UPGRIS menjadi juara nasional akan tetapi   internasional. Proses belajar serta lingkungan akademik yang mendukung sudah menjadi budaya di lingkungan FPMIPATI UPGRIS,”imbuh Nur Khoiri.

Dr Lilik Ariyanto MPd ketua program studi Pendidikan Matematika menambahkan jika Mina Tika Selviana, Mini Tika Selviana , serta Vina Dyah Miswati memiliki semangat yang tinggi. “Kami memberikan waktu untuk konsultasi serta mendatangkan pakar media pembelajaran untuk lomba. Keseriusan serta kekompakan tim salah satu kunci keberhasilan mereka. Kami berharap karya mereka akan dilanjutklan pada proses penelitian hingga mematenkannya di HAKI. Kami juga mengijinkan menggunakan fasilitas yang sudah disediakan seperti laboratorium matematika sebagai tempat belajar dan berproses,”ungkap Dr Lilik.

 

Leave a Reply