UPGRIS Sukses Gelar ICDM 2019

UPGRIS Sukses Gelar ICDM 2019

7th International Conference On DV-XMethod (ICDM) sukses digelar Universitas PGRI Semarang (UPGRIS). Acara berlangsung Senin-Rabu (2-4/9) di hotel Grand Candi Semarang. Peserta hadir 63 dari Jepang 29, USA 1, Estonia 1, Korea Selatan 1, Ukraina 1, serta 30 dari Indonesia.

Rektor UPGRIS Dr Muhdi SH MHum menyampaikan sebuah kehormatan bagi UPGRIS untuk menjadi tuan rumah konferensi internasional ICDM 2019. “Peserta yang hadir mampu memberikan warna keilmuan sains baru kepada dunia saat ini. Rektor UPGRIS berharap kegiatan ini berjalan dengan baik serta memberikan dampak positif bagi budaya akademik di UPGRIS,”imbuh Dr Muhdi.

Mega Novita PhD ketua pelaksanaan ICDM 2019 (Kepala Pusat Sains dan Dan Teknologi, LPPM, UPGRIS) menambahkan kegitan ini rutin dilaksanakan dalam rangka memperkenalkan suatu metode yang digunakan untuk menghitung properti material kaitanya dengan aplikasi IT di bidang sains,”tutur Mega.

Diakhir pertemuan ilmiah akan diberikan penghargaan diantaranya presenter,poster,serta peneliti muda terbaik. Penghargaan diberikan pada puncak perhelatan ICDM, Rabu (4/9).

Leave a Reply